gambar lomba karya tulis |
- Peserta wajib mendaftarkan diri sebelum mengirimkan naskah karya tulis ilmiah. Pendaftaran dilakukan secara Online dengan mengisi fomr yang disediakan oleh Panitia (klick disini untuk mengisi form)
- Peserta wajib mengirim karya tulis ilmiah dalam bentuk shoft copy terakhir tanggall 21 Mei 2014 pukul 12.00 WIB (diatas waktu tersebut dianggap gugur) via email mdcjatim@yahoo.co.id
- Tata cara pengiriman naskah :Semua file yang dikumpulkan dalam bentuk File Microsoft Word dengan extensi *.doc atau *.docx dan diberi nama sesuai dengan judul Karya Tulis.Dalam mengirim file mohon Judul E-Mail (Subject) ditulis LKTI MDC JATIM sedangkan isi email cukup dicantumkan Asal Daerah, Nama, dan Nomor Identitas.
- Pilihan tema karya tulis ilmiah :Posisi Pendidikan Islam dalam Memasuki Komunitas ASEAN
Kurikulum Terpadu dalam Mengatasi Problematika Pendidikan di Indonesia dan Implementasinya
Inovasi Pembelajaran melalui Pendekatan Saintifik
Manajemen Pendidikan
Succes Story Pendampingan Madrasah - Karya tulis ilmiah akan dinilai oleh tim penilai yaitu Akh. Muzakki, Grad Dipl (SEA), M.Ag, M. Phil, Ph. D, Dr. Phil. Khoirun Ni’am, dan Masdar Hilmy, MA., Ph. D.
- Keputusan tim penilai tidak dapat diganggu gugat.
- Semua pengirim naskah karya tulis ilmiah yang sudah mendaftar akan mendapatkan sertifikat penghargaan.
- Tim penilai akan mengumumkan juara 1, 2, 3 dan juara harapan 1, 2 dan 3.
- Pengumuman pemenang akan dilakukan secara langsung pada hari, Sabtu, 27 Mei 2014 Pukul 12.00 WIB di website www.mdcjatim.org
- Naskah yang sudah masuk ke panitia akan menjadi hak milik panitia.
- Penulisan Karya Tulis disesuaikan dengan atauran yang telah ditetapkan oleh panitia. untuk mengetahui aturan penulisan seperti dibawah ini :
PANDUAN PENULISAN KARYA TULIS ILMIAH
- Naskah ditulis dengan menggunakan Bahasa Indonesia ragam ilmiah yang berisi ide/gagasan bersifat inovatif tidak harus sesuai dengan bidang keilmuan penulisnya.
- Naskah ditulis maksimal 15 halaman (sudah termasuk hal. judul, daftar isi, abstrak, dan lain lain).
- Naskah merupakan karya asli dan belum pernah memenangkan atau diikutsertakan pada perlombaan lain yang sejenis.
- Naskah diketik rapi pada kertas HVS kuarto (A4) dengan jarak 1,5 spasi, font size 12 huruf Times New Roman Style, dengan batas pengetikan: samping kiri 4 cm, samping kanan 3 cm, batas atas 4 cm, dan batas bawah 3 cm.
1.Halaman judul
Halaman judul menyajikan: judul, nama penulis, kota, bulan, dan tahun.
II. Abstrak
Abstrak berisi uraian singkat karya tulis yang meliputi: latar belakang, tujuan, manfaat, metode penulisan, hasil, dan saran yang direkomendasikan.
III. Kata Pengantar
2.Daftar isi
3.Daftar lain
Jika ada. Misal: Daftar Tabel, Daftar Grafik, Daftar Gambar, dll.
- Bab I Pendahuluan Pendahuluan berisi: latar belakang, rumusan masalah, tujuan penulisan, manfaat penulisan, sistematika penulisan.
- Bab II Tinjauan Pustaka Tinjauan pustaka merupakan kerangka konseptual berisi batasan/konsep/teori yang mendukung penulisan yang dapat diperoleh dari jurnal penelitian, buku, atau sumber-sumber lainnya.
- Bab III Metode Penulisan Metode penulisan menyajikan langkah-langkah/prosedur yang benar yang digunakan dalam penulisan karya ilmiah yang menguraikan secara cermat cara/metode pengumpulan informasi dan atau data, analisis informasi dan atau data, penarikan kesimpulan, serta merumuskan saran. Metode penulisan dapat mencakup: pendekatan penulisan, sumber penulisan, sasaran penulisan, tahapan penulisan dan lain-lain.
- Bab IV Pembahasan Analisis permasalahan didasarkan pada data atau informasi, serta dikaitkan dengan telaah pustaka untuk menghasilkan alternatif pemecahan masalah atau gagasan kreatif
- Bab Penutup Penutup berisi kesimpulan dan saran. Kesimpulan yang diambil harus konsisten dan saran yang disampaikan berupa gagasan yang berkaitan dengan isi karya tulis secara keseluruhan.
- Daftar Pustaka Referensi/sumber acuan yang digunakan dalam karya tulis ilmiah. Penulisan daftar pustaka untuk buku, dimulai dengan menulis nama pengarang, tahun penerbitan, judul buku, nama penerbit dan tempat terbit. Penulisan daftar pustaka dari jurnal dimulai dari nama penulis, tahun, judul penulisan, nama jurnal, volume, dan nomor halaman. Penulisan daftar pustaka yangdiperoleh dari internet ditulis alamat website-nya dan tanggal pengutipan.
- Lampiran Biodata peserta terdiri atas: nama, tempat dan tanggal lahir, Nomor Induk Pegawai, Tempat Dinas, prestasi/penghargaan dalam menulis. Lampiran lain yang diperlukan.
Contact Persons:
Ali Mustofa, M.Pd (081230683339)
Rizal Maulana, S.H.I (081233033745)
M.Syaifudin, M.Pd.I (081216244131)
1 comments:
keren min, kapan adalagi yaa...
solder uap
EmoticonEmoticon